Sosialisasi Akreditasi Badan Akreditasi Nasional PAUD dan Pendidikan NonFormal Provinsi Jawa Tengah Tahun 2018

27/07/2018 BeritaBIDANG PEMBINAAN PAUD DIKMAS

 

IMG20180727090403 IMG20180727094625 IMG20180727090425

Slawi – Badan Akreditasi Nasional (BAN) Provinsi Jawa Tengah menggelar sosialisasi kepada pengelola pendidikan anak usia dini (PAUD) dan pendidikan nonformal (PNF) di Kabupaten Tegal terkait mutu dan kualitas sekolah, dari 50 peserta terdiri dari 2 (dua) orang Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP), 3 (tiga) orang Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM), dan 45 (empat puluh lima) orang lembaga PAUD.

Dalam sosialisasi di Aula Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Tegal di Jalan Gajah Mada No. 2 Slawi, Jum’at (27/7/2018) pagi, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Ibu Retno Suprobowati, SH, MM, M.Kn. dalam hal ini diwakili oleh Kepala Bidang Pembinaan PAUDNI Bapak Drs. Agus Budiyono, M.Pd mengatakan, Tahun 2018 ini merupakan awal kali pertama pelaksanaan Akreditasi PAUD dan PNF dengan Sistem Penilaian Akreditasi atau disebut SISPENA, secara Online berbasis DAPODIK.  Hal inilah yang menjadi tantangan baru bagi kita untuk mensukseskan program pemerintah melalui kementerian Pendidikan dan Kebudayaan tersebut.

Dengan diadakannya kegiatan sosialisasi ini diharapkan memiliki arti penting dalam mewujudkan mutu penyelenggaraan PAUD dan PNF di Provinsi Jawa Tengah. Oleh karena itu, agar permohonan Akreditasi tersebut dapat terwujud, maka pihak lembaga bisa melakukan kerjasama dan diperlukan kiprah dari para ASSESOR BAN PAUD dan PNF di masing-masing wilayah. Karena tugas Assesor adalah memberikan bimbingan teknis, pendampingan dan pemahaman dalam proses akreditasi secara online tersebut. Dengan demikian kinerja Assesor PAUD dan PNF di kabupaten memiliki nilai strategis dalam pelaksanaan akreditasi di daerahnya masing-masing.

  • Sumber : Bidang Pembinaan PAUDNI Kasi PAUD Kesetaraan dan Kasi DIkmas
  • Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Tegal
  • (Ted/PAUDNI)